Soal dan Pembahasan UNBK Fisika 2017
SOAL 1
Dua buah pelat besi diukur dengan menggunakan jangka sorong, hasilnya digambarkan sebagai berikut:
A. 0,3 mm
B. 0,6 mm
C. 0,7 mm
D. 0,8 mm
E. 1,7 mm
Tebal 2: t2 = 2,3 cm + 0,04 cm = 2,34 cm
Selisih tebal pelat Δt = 2,41 cm – 2,34 cm = 0,07 cm = 0,7 mm
SOAL 2
Sebuah benda mula-mula di titik A(0,0) kemudian bergerak selama 2 sekon ke titik B(4,2). Selanjutnya bergerak lagi selama 3 sekon ke titik C(8,6). Kecepatan rata-rata gerak benda adalah . . . A. 1 m.s-1
B. 1,5 m.s-1
C. 2 m.s-1
D. 2√2 m.s-1
E. 4,75 m.s-1
Jawab: C
CARA 1:
Grafik rute perjalanan benda tersebut seperti di bawah ini,
IΔrI = [(Δx)2 + (Δy)2]1/2
IΔrI = [(8 m)2 + (6 m)2]1/2 = 10 m
Kecepatan rata-rata benda adalah
IvI = IΔrI/Δt = 10 m/5 s = 2 m/s
CARA 2:
Dengan menggunakan vector satuan:
Posisi awal: rₒ = 0i + 0j
Posisi akhir: r = (8i + 6j) m.
Selang waktu dari r0 ke r adalah ∆t = 2 + 3 = 5 s
Vector perpindahan adalah
Δr = r – r0
= (8i + 6j) - (0i + 0j)
Δr = (8i + 6j) m
Kecepatan rata-rata
v = Δr/∆t
= (8i + 6j)/5
v = (1,6i + 1,2j) m/s
Besar kecepatan rata-rata
|v| = √(1,6² + 1,2²)
|v| = 2 m/s
SOAL 3
Sebuah mobil mula-mula bergerak lurus dengan konstan 72 km.jam-1 selama 20 sekon kemudian dipercepat dengan percepatan 3 m.s-2 selama 10 sekon dan diperlambat dengan perlambatan 5 m.s-2 hingga mobil berhenti. Bentuk grafik kecepatan (v) terhadap waktu (t) perjalanan mobil tersebut adalah . . . .
Jawab: B
- Kecepatan TETAP 72 km.jam-1 = 20 m.s-1 selama Δt = 20 sekon (0 – 20 s)
- Percepatan tetap 3 m.s-2 selama Δt = 10 sekon (dari 20 s – 30 s)
v = v0 + at
v = 20 m.s-1 + 3 m.s-2 x 10 s = 50 m.s-1
- Perlambatan tetap 5 m.s-2 sampai berhenti (v = 0) dari kecepatan v0 = 50 m.s-1, selang waktu tempuh sampai berhenti adalah
0 = 50 m.s-1 + (-5 m.s-2)Δt
Δt = 10 s dari (dari 30 s – 40 s)
Maka grafik (v versus t) yang sesuai untuk gerak mobil adalah grafik pada B.
SOAL 4
Perhatikan tabel data kecepatan dari tiga benda yang bergerak lurus!
Waktu | Kecepatan | ||
Benda A | Benda B | Benda C | |
t (s) | v (m.s-1) | v (m.s-1) | v (m.s-1) |
2 | 3 | 5 | 6 |
4 | 14 | 9 | 10 |
6 | 25 | 13 | 15 |
Berdasarkan tabel di atas dapat disimpulkan bahwa benda yang mengalami percepatan terbesar dalam selang waktu tertentu adalah . . . .
A. Benda A untuk t = 2 s sampai t = 4 s
B. Benda B untuk t = 2 s sampai t = 4 s
C. Benda B untuk t = 4 s sampai t = 6 s
D. Benda C untuk t = 2 s sampai t = 4 s
E. Benda C untuk t = 4 s sampai t = 6 s
Jawab: B
Percepatan suatu benda adalah perubahan kecepatan setiap selang waktu (a = Δv/Δt), maka percepatan paling besar ketika selang waktu terkecil dan perubahan kecepatan paling besar.
Benda A: aA = Δv/Δt = (14 – 3)/(4 – 2) = 5,5 m.s-2
Benda B: aB = Δv/Δt = (9 – 5)/(4 – 2) = 2,0 m.s-2
Benda C: ac = Δv/Δt = (10 – 6)/(4 – 2) = 2,0 m.s-2
SOAL 5
Perhatikan gambar!
Jari-jari roda A = 30 cm, roda B = 40 cm, roda C = 25 cm, dan roda D = 50 cm. Roda B berputar dengan kecepatan angular 50 rad.s-1, kecepatan angular roda D adalah . . . .
A. 80 rad.s-1B. 60 rad.s-1
C. 50 rad.s-1
D. 40 rad.s-1
E. 30 rad.s-1
Jawab; E
Kecepatan angular ωB = 50 rad.s-1,
Roda B seporos dengan roda A, maka ωA = ωB = 50 rad.s-1
Roda A dan roda C setali, dan Roda C dan roda D bersinggungan, maka
vA = vC = vD
ωARA = ωDRD
50 x 30 = ωD x 50
ωD = 30 rad.s-1
Post a Comment for "Soal dan Pembahasan UNBK Fisika 2017"
Sobat Fisika! Berikan Komentar di kolom komentar dengan bahasa yang sopan dan sesuai isi konten...Terimasih untuk kunjunganmu di blog ini, semoga bermanfaat!